TIMES PAPUA, CIMAHI – Dunia kerja tak selalu soal gelar atau asal usul, tapi tentang tekad dan kerja keras. Itulah yang tercermin dari sosok Vivi Syavira Eka Putri, pramugari KAI (Kereta Api Indonesia) berusia 22 tahun asal Kota Cimahi, Jawa Barat.
Meski masih muda, dalam hal ini pemilik akun media sosial Instagram @_vvsyvr.999 sudah membuktikan bahwa dengan semangat dan ketekunan, dia bisa menjadi bagian penting dalam pelayanan transportasi publik Indonesia.
“Awalnya kerja sebagai administrasi rawat inap mengurus cover pembiayaan pasien. Aku percaya, tidak ada kata terlambat untuk fokus dan melangkah ke depan. Jangan hiraukan omongan negatif dari orang sekitar karena itu hanya akan mematahkan semangat,” kata Vivi saat diwawancarai TIMES Indonesia melalui keterangan tertulis, Rabu (23/4/2025).
Dari Paskibraka hingga Dunia Pelayanan Publik
Perjalanan Vivi tak dimulai langsung dari dunia kereta api. Semasa SMA, ia aktif mengikuti lomba paskibraka dan fashion show. Aktivitas itu bukan hanya menjadi ajang tampil, tapi juga melatih disiplin, kepercayaan diri, dan public speaking bekal yang kini ia gunakan sebagai pramugari.
Dalam pandangannya, bahwa pengalaman masa sekolah tersebut telah membentuk pribadi yang siap tampil di depan publik. “Dulu ikut paskibraka itu berat, tapi dari situ aku belajar soal tanggung jawab,” ujarnya.
Kini, sebagai pramugari KAI, Vivi diberi kepercayaan besar. Ia kerap dipercaya untuk mendampingi tamu-tamu spesial seperti artis, pejabat dari Kejaksaan Agung hingga anggota DPR. Tugas ini ia jalani dengan profesionalisme tinggi.
Hobi Drifting yang Jadi Penyeimbang
Menariknya, di balik penampilan anggun dan formalnya, Vivi memiliki sisi lain yang cukup unik. Ia menggemari dunia otomotif, terutama mobil Eropa dan drifting.
“Aku suka mobil dan sesekali ikut latihan drifting. Tapi itu cuma hobi aja, sebagai pengisi waktu luang,” katanya sambil tersenyum.
Walau tak digeluti secara serius, hobi tersebut menjadi cara Vivi menjaga keseimbangan hidup di tengah padatnya jadwal kerja. Ia menganggap otomotif sebagai pelarian sehat dari rutinitas yang monoton.
Harapan untuk KAI dan Generasi Muda
Lebih lanjut, Vivi berharap agar KAI terus berkembang, menjadi perusahaan transportasi yang makin maju dan sejahtera. Ia juga menaruh harapan besar terhadap profesi pramugari dan pramugara.
“Semoga kami bisa terus berkembang, lebih profesional, dan tentunya makin dicintai masyarakat,” tuturnya.
Bagi generasi muda, lebih jauh Vivi berpesan agar tak takut mencoba berbagai kesempatan. “Perluas relasi, jalani dengan ikhlas dan semangat. Tidak ada kata terlambat di usia berapa pun,” ucapnya dengan mantap.
Dengan semangatnya yang konsisten, Vivi Syavira tak hanya menginspirasi rekan kerja, tapi juga menjadi contoh bagi anak muda Indonesia bahwa keberanian untuk melangkah akan selalu menemukan jalannya. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Kisah Vivi Syavira, Pramugari KAI Asal Kota Cimahi yang Penuh Inspirasi
Pewarta | : Wandi Ruswannur |
Editor | : Ronny Wicaksono |