https://papua.times.co.id/
Gaya Hidup

Ommo.. Drakor Legendaris Princess Hours akan Dibikin Reboot

Selasa, 04 November 2025 - 01:52
Ommo.. Drakor Legendaris Princess Hours akan Dibikin Reboot Princess Hours drakor legendaris yang dibintangi Ju Ji Hoon. FOTO: viu

TIMES PAPUA, JAKARTA – Drama Korea legendaris Princess Hours akan dibikin reboot. Kepastian itu diberitakan oleh TV Report. Kini tim produksi sedang mencari para pemerannya.

Penggemarpun ramai-ramai mengusulkan nama artis yang cocok untuk dua pemeran utama. Mereka adalah Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok. Ada juga yang usul pasangan Jung So Min dengan Jung Hae In. Wah banyak lah pokoknya. 

Sebagai reboot, ceritanya tak jauh berbeda dengan cerita aslinya. Hanya saja disesuaikan dengan kondisi zaman. 

Tapi nggak sedikit juga penggemar yang mengusulkan tak perlu reboot, tapi sekuel. Jadi pemeran utamanya tetap Yoon Eun Hye dan Ju Ji Hoon dengan usianya sekarang. "Percintaan dewasa antara Shin Chae Kyeong dan Lee Shin jauh lebih menarik dibanding reboot," kata netizen. 

Nah kalau TIMES lovers setuju yang mana nih?

Princess Hours

Drakor Princess Hours menjadi salah satu drama yang membuat Korea terpancar ke seluruh penjuru dunia.

Drama ini tayang pada 2006 dibintangi oleh Yoon Eun Hye, Ju Ji Hoon, Kin Keong Joon dan Song Ji Hyo. 

Menceritakan tentang seorang gadis SMA biasa bernama Shin Chae Kyeong yang terkejut mengetahui ia harus menikahi putra mahkota, Lee Shin, karena perjodohan antara kakeknya dan mendiang raja. 

Meskipun awalnya tidak akur karena kepribadian mereka yang berbeda, mereka harus belajar untuk hidup bersama di istana yang penuh intrik, terutama dengan kehadiran Lee Yul, sepupu Lee Shin, yang juga memiliki peranan penting dalam cerita. 

Ingin nostalgia Princess Hours? Masih bisa ditonton di VIU ya TIMES Lovers. (*)

Pewarta : Dhina Chahyanti
Editor : Dhina Chahyanti
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Papua just now

Welcome to TIMES Papua

TIMES Papua is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.